Cara Membeli Ravencoin (RVN) dengan 3 Langkah Mudah
...
Ravencoin didasarkan pada kode Bitcoin, tetapi dengan kemampuan tambahan yaitu mengeluarkan token dengan berbagai properti, mulai dari saham hingga barang virtual.
Dalam panduan ini, Anda akan belajar cara membeli RVN dan apa yang membuat Ravencoin menjadi proyek yang unik.
3 Langkah Membeli Ravencoin
1. Pilih broker atau exchange
Langkah pertama adalah memilih platform yang menyediakan Ravencoin. Carilah platform yang mudah digunakan dan memiliki fitur yang Anda inginkan. Anda dapat melihat bagian selanjutnya untuk perbandingan platform teratas dari kami. Namun, jika Anda ingin segera membeli RVN, Anda dapat langsung mendaftar melalui pilihan utama kami.
[koin tabel-inv=”RVN” offer-type=”crypto” limit=”1″]
2. Buat dan danai akun Anda
Setelah memilih platform, Anda dapat membuat akun dengan mengisi formulir pendaftaran dan memberikan semua dokumen yang diminta untuk keperluan KYC seperti ID foto. Kemudian buka halaman deposit dan pilih salah satu opsi pembayaran yang diterima di negara Anda untuk mendanai akun Anda.
3. Beli Ravencoin
Setelah setoran masuk ke akun Anda, cari pasangan mata uang yang disetorkan dan RVN lalu masukkan jumlah yang ingin dibeli. Jika Anda ingin langsung membeli RVN, masukkan pesanan ‘market order‘. Jika Anda lebih suka menentukan harga di masa mendatang, masukkan pesanan ‘limit order’.
Apa Itu Ravencoin?
Ravencoin adalah blockchain peer-to-peer yang berbasis Bitcoin dimana orang dapat menerbitkan aset dan mentransfernya dari satu pemegang ke pemegang lainnya. Token dapat dibuat dalam hitungan menit dan bertindak layaknya berbagai hal, seperti: mata uang, komoditas, akta tanah, kredit energi, item dalam game, tiket, token sekuritas, airline miles, dan banyak lagi.
Ravencoin dirancang agar aman seperti Bitcoin, dengan sejumlah perbedaan, terutama kemampuannya dalam menerbitkan token. Selain itu, transaksi di Ravencoin diproses lebih cepat, menggunakan sistem mining yang lebih terdesentralisasi, dan akan memiliki tambahan pengiriman pesan.
Cryptocurrency asli Ravencoin, RVN, digunakan untuk memberi imbalan kepada miner di blockchain dan di-burn untuk menerbitkan aset. Mereka yang membuat aset di Ravencoin juga dapat menggunakan RVN untuk membayar dividen kepada pemegang aset mereka.
Cara Berinvestasi di Ravencoin
Baik pemula maupun trader berpengalaman memiliki caranya masing-masing dalam membeli RVN. Strategi yang Anda pilih akan bergantung pada pengalaman dan tujuan investasi Anda sendiri.
Buy-and-hold Ravencoin
Buy-and-hold adalah strategi yang cukup jelas dan paling mudah digunakan. Investor tidak butuh skill atau pengalaman yang tinggi untuk menghasilkan cuan keuntungan dari strategi ini. Tidak perlu analisis teknis dan tidak memakan banyak waktu.
Jika harga RVN naik saat Anda menahannya, Anda bisa menjualnya dengan untung. Namun, RVN tidak dapat di-staking (untuk mendapatkan bunga dalam RVN) karena blockchain Ravencoin diamankan dengan cara mining.
Dompet Ravencoin terbaik
Jika Anda memilih untuk menyimpan RVN dalam jangka panjang, Anda mungkin perlu mengatur dompet pribadi atau private wallet. Anda memiliki hak penuh atas token Anda sambil memberikan lapisan keamanan ekstra. Sebagian besar dompet pribadi hadir dalam bentuk perangkat lunak atau perangkat keras.
Yang paling mudah digunakan adalah dompet perangkat lunak (software wallet), yang dapat diunduh di desktop atau ponsel secara gratis. Dompet perangkat keras (hardware wallet) bisa agak lebih teknis dan mahal tetapi memberikan keamanan yang lebih baik. Trezor, BitBox, dan Ledger adalah beberapa penyedia hardware wallet paling populer.
Trading Ravencoin
Anda juga dapat ber-trading RVN dengan membeli dan menjualnya dalam tempo yang lebih singkat agar menghasilkan keuntungan yang lebih sering. Cara ini membutuhkan lebih banyak waktu dan skill dibandingkan strategi buy-and-hold karena trader cenderung menghabiskan banyak waktu menganalisis pasar untuk mengidentifikasi titik masuk dan keluar terbaik.
Private wallet kurang cocok bagi trader karena mereka perlu mengakses token mereka lebih sering di platform trading mereka. Inilah sebabnya mengapa trader sering memilih dompet web gratis yang disediakan oleh exchange mereka.
Haruskah Saya Membeli Ravencoin Sekarang?
Keputusan ini harus dibuat oleh investor sendiri, dan lebih baik mencari informasi tentang Ravencoin terlebih dahulu. Sebagai fork dari kode Bitcoin, pasokan maksimum Ravencoin juga terbatas. Kelangkaan ini bisa membuat RVN menjadi penyimpan nilai yang baik dalam jangka panjang.
Permintaan terhadap RVN berasal dari pengguna yang ingin mengeluarkan token, karena RVN harus di-burn untuk menerbitkan aset di Ravencoin. Menerbitkan token di Ravencoin sama dengan mengurangi pasokan RVN. Jika aset yang diterbitkan di Ravencoin semakin banyak, permintaan terhadap RVN akan semakin meningkatkan sehingga mengurangi pasokannya—kombinasi yang sangat positif untuk nilai koin.
Kombinasi keamanan Bitcoin dengan fungsionalitas tambahannya menjadikan Ravencoin proyek yang menarik, dan berbagai kasus penggunaan untuk aset yang diterbitkan di Ravencoin dapat membawanya pada adopsi yang kuat di masa depan.