Cara Menambang Bitcoin Cash di Tahun 2024
Penambangan bukan hanya tentang bagaimana cryptocurrency mengamankan jaringannya tetapi juga menciptakan koin baru. Hal ini dilakukan melalui penyelesaian perhitungan yang rumit untuk menunjukkan bukti bahwa para penambang benar-benar telah mengerjakannya, dan karenanya dinamakan Proof of Work (PoW). Bitcoin Cash, fork dari blockchain asli Bitcoin, menggunakan PoW, dan penambangnya memainkan peran penting. Penambangan dapat dilakukan menggunakan komputer Anda sendiri atau bergabung dengan kumpulan penambang (mining pool) lain untuk mengkonsolidasikan daya komputasi agar mencapai kesuksesan yang lebih besar.
Uraian Penambangan Bitcoin Cash
Tutorial ini akan menjelaskan secara rinci bagaimana memulai penambangan Bitcoin Cash. Namun, sebelumnya Anda perlu memahami beberapa hal dasar tentang penambangan.
Apa itu Penambangan Bitcoin Cash?
Secara tradisional, aliran uang dikendalikan oleh dua entitas: bank sentral yang dikendalikan pemerintah yang mengeluarkan unit mata uang baru, dan bank reguler yang mengirim dan menerima uang atas nama Anda di rekening Anda. Bertindak sebagai otoritas dan perantara, mereka memiliki kendali penuh atas pergerakan uang. Bank sentral dapat mencetak uang kertas dan koin sebanyak yang mereka inginkan, menciptakan inflasi, sementara bank lain dapat memblokir transaksi Anda dan bahkan menangguhkan akun Anda, menyandera keuangan Anda.
Bitcoin Cash (BCH) adalah mata uang kripto yang bekerja atas dasar bahwa seseorang harus memiliki kendali penuh atas uangnya, dan tidak boleh ada pihak lain yang mengatur penyimpanan atau penggunaan dana ini. Penambangan adalah proses di mana semua transaksi divalidasi, yang mencopot kekuasaan bank ritel sebagai arbiter transaksi.
Penambang memiliki salinan buku besar (ledger) yang lengkap dan mereka memperbaruinya dalam batch, yang disebut blok. Blok-blok ini kemudian disebarkan di jaringan supaya penambang lain memperbarui buku besar mereka. Blok dibuat melalui pemecahan masalah kriptografi menggunakan daya komputasi, yang merupakan bentuk digital dari penambangan sumber daya fisik, karenanya istilah penambang digunakan. Sama seperti penambangan dunia nyata saat penambang menemukan aset, penambang Bitcoin Cash juga dihadiahi koin BCH yang baru dicetak. Inilah awal penerbitan mata uang, sehingga membuat bank sentral tidak terpakai lagi.
Mengapa Penambang Bitcoin Cash itu Penting?
Seperti yang dijelaskan di awal, penambang Bitcoin Cash adalah tulang punggung jaringan karena mereka tidak hanya memperbarui buku besar tapi juga memastikan keamanan seluruh sistem. Sebelum cryptocurrency modern muncul, upaya sebelumnya gagal karena masalah “double-spending”, dimana peserta bisa menggunakan mata uang digital mereka dalam dua transaksi berbeda. Kedua penerima akan menerima uangnya, namun salah satunya akan menerima duplikatnya. Uang yang muncul entah dari mana akan merusak seluruh pengaturan.
Agar ini tidak terjadi, setiap transaksi harus divalidasi oleh penambang sebelum diterima oleh pihak lain. Transaksi yang divalidasi ‘di-hash’, atau dikodekan dalam blockchain, dan melayang di jaringan untuk penambang lainnya agar memperbarui catatan mereka dalam kumpulan blok. Setelah transaksi dikonfirmasi, jumlah tersebut dipotong dari dompet pengirim dan dikreditkan ke dompet penerima. Buku besar yang diperbarui memberi informasi yang sama kepada semua penambang; karenanya, koin yang sama tidak bakal bisa digunakan dua kali.
Untuk memastikan bahwa penambang juga tulus dan tidak menipu jaringan Bitcoin Cash, mereka harus membuktikan bahwa mereka benar-benar bekerja. Hal ini dicapai dengan memecahkan teka-teki matematika di bawah konsensus Proof of Work (PoW). Karena penambang menghabiskan energi listrik dan waktu untuk memecahkan teka-teki (dikenal sebagai hash), mereka diberi kompensasi hadiah blok dan biaya transaksi terkait. Kekuatan komputasi Bitcoin Cash diukur dalam hash per detik. Semakin banyak penambang dan daya komputasi yang didedikasikan untuk jaringan, semakin tinggi hashrate. Untuk memastikan bahwa persaingan tetap ketat, BCH menyesuaikan kompleksitasnya saat jumlah penambang dan daya bertambah, dan menguranginya jika penambang meninggalkan jaringan. Ini bertujuan untuk menjaga waktu verifikasi blok tetap konstan.
Batasan Penambangan Bitcoin Cash
Bitcoin Cash adalah fork jaringan Bitcoin yang asli. Selama akhir musim semi tahun 2017, Bitcoin menghadapi masalah skalabilitas. Karena popularitasnya yang meningkat, seluruh blockchain menjadi under load. Dengan ukuran ceiling 1MB per blok, jumlah transaksi yang dapat dicatat di setiap blok terlalu rendah untuk mempertahankan kecepatan jaringan. Ketidaksepakatan muncul di komunitas pengembang dalam menangani masalah ini. Salah satu grup ingin meningkatkan batas ukuran blok menjadi 8MB. Karena kedua kubu tidak berdamai, mereka akhirnya berpisah, dimana Bitcoin Cash memulai babaknya sendiri sebagai blockchain dengan ukuran blok yang lebih besar, yang sekarang meningkat menjadi 32MB.
Terlepas dari ukuran blok, Bitcoin Cash memiliki segala batasan yang ada di rantai Bitcoin induknya. Sifatnya deflasi, dengan 21 juta koin yang dapat dicetak, dan waktu produksi blok 10 menit. BCH juga menggunakan algoritma hashing SHA-256 yang sama. Hadiahnya juga dibagi dua setiap empat tahun. Hadiah berada di 6,25 BCH saat ini. Waktu produksi blok 10 menit dipastikan melalui kesulitan penambangan variabel: semakin banyak hashpower, kompleksitas teka-teki matematikanya pun semakin meningkat agar waktu interval tetap 10 menit. Demikian pula, jika hashrate turun, persamaan dibuat lebih mudah untuk mempertahankan waktu pembuatan blok.
Tip untuk Menambang Bitcoin Cash Secara Efisien untuk Keuntungan Lebih Besar
Dengan memahami dasar-dasar penambangan, Anda dapat memulai operasi penambangan Bitcoin Cash Anda sendiri. Melihat hashrate BCH akhir-akhir ini, penambangan solo hanya akan menguntungkan jika Anda memiliki anggaran yang sangat besar dan mampu membeli beberapa mesin untuk bekerja bersama, menggabungkan kekuatan. Menggunakan mesin yang lebih kecil, meskipun bertenaga, tidak layak lagi. Konsumsi listrik rig penambangan dan sistem pendingin akan sangat tinggi dan kecil kemungkinan Anda berhasil mendapatkan hadiah blok, mengingat total daya hash jaringan. Pilihan terbaik adalah bergabung dengan mining pool Bitcoin Cash atau dengan penambangan cloud.
Aspek Teknis Menambang Bitcoin Cash
Untuk menambang profitabilitas Bitcoin Cash, Anda harus lebih dulu memahami apa itu hashrate dan bagaimana ia memengaruhi penambangan Anda.
Hashrate Bitcoin Cash
- Apa itu Hashrate?
Hashrate adalah kemampuan atau daya komputasi yang dapat memecahkan teka-teki matematika yang diperlukan untuk menemukan blok. Hashrate dari jaringan blockchain mencerminkan total daya komputasi yang didedikasikan untuk ekosistem. Hashrate diukur sebagai jumlah hash yang dilakukan setiap detik (h/s).
- Mengapa Hashrate Tinggi Itu Penting?
Hashrate yang tinggi berarti mesin penambangan Anda memiliki banyak daya komputasi dan oleh karena itu, peluang untuk menyelesaikan persamaan dan mendapatkan hadiah karena berhasil menambang satu blok lebih besar. Semakin banyak komputer dan penambang yang bergabung dalam jaringan, total daya hash akan meningkat. Kode Bitcoin Cash akan mengkompensasi hashrate yang lebih tinggi dan menyesuaikan kesulitan penambangan sehingga blok tetap dibuat rata-rata 10 menit dan sebaliknya.
Hashrate juga dapat diartikan sebagai kesehatan jaringan BCH. Desentralisasi berarti tidak ada satu entitas atau kelompok yang dapat mengambil alih jaringan. Untuk melakukannya, dibutuhkan kontrol atas sebagian besar kekuasaan. Ini disebut serangan 51%. Semakin tinggi hashrate, semakin sulit untuk melakukan pelanggaran keamanan, karena mengkooptasi 51% dari hash rate akan sangat sulit karena perangkat keras dan biaya operasional akan semakin tinggi.
- Bagaimana Hashrate Diukur?
Seperti ukuran lainnya yang berhubungan dengan komputer, hashrate diukur dalam kelipatan 1024 per detik, yaitu kilohash, megahash, terahash/detik dan seterusnya. Bitcoin Cash berada pada kurang lebih 1,6 exahash(1,6 Eh/s). Artinya, penambang menghitung 1,6 triliun kalkulasi per detik.
Kekuatan Pemrosesan: CPU & GPU
Di awal penambangan Bitcoin, tidak banyak komputer yang menambang dan penambangan bisa dilakukan dengan desktop dan laptop normal dengan daya CPU yang ada. Belakangan, orang-orang sadar bahwa kartu grafis, atau GPU, lebih kuat daripada CPU dan mulai mengembangkan software penambangan untuk ini.
Namun seiring berjalannya waktu, semakin banyak perkembangan di komunitas pertambangan, dan para penambang mulai menggunakan Field Programmable Gate Arrays (FPGAs) dan rig komputasi khusus yang disebut ASIC (Application Specific Integrated Circuits) untuk memaksimalkan kinerja dan efisiensi penambangan. Inilah yang terjadi pada BCH dan telah menghasilkan hashpower yang sangat besar untuk jaringan. Artinya, untuk bersaing mendapatkan hadiah blok, penambang individu butuh hashrate yang sangat tinggi.
Hashrate yang Dibutuhkan agar Penambangan Bitcoin Cash Menguntungkan
Sumber: CoinWarz.com
Bahkan pada hashrate terendahnya, jaringan Bitcoin Cash tidak pernah jatuh di bawah 185 petahash/s. ASIC, dengan kekuatan hash tertinggi, selalu menjadi satu-satunya cara untuk menambang BCH, karena difork dari rantai asli Bitcoin setelah ASIC menegaskan dominasi mereka. Opsi pool atau cloud mining juga memiliki kerumitannya sendiri, dan Anda harus sangat berhati-hati dalam memilih opsi yang tepat, agar Anda tidak mengalami kerugian.
Pro-Kontra Menambang Bitcoin Cash
Kelebihan
- Hadiah blok bisa sangat menguntungkan dan sebagai penambang, Anda dapat menghasilkan banyak uang
- Hadiah bagi penambang yang sukses juga dilengkapi dengan biaya transaksi
- Pilihan mining pool yang baik dapat meningkatkan peluang Anda untuk mendapatkan hadiah blok
- Jaringan Bitcoin Cash diamankan oleh upaya penambangan Anda
- ASIC yang tidak dipakai lagi dapat dijual bekas, karena masih diminati untuk jaringan lain
Kontra
- Hashrate yang tinggi berarti Anda mungkin mengalami kerugian jika tidak dapat bersaing
- ASIC membutuhkan catu daya yang besar, mendongkrak tagihan Anda
- Pool dapat menurunkan hadiah Anda karena dibagikan di antara anggota
DIY Penambangan Bitcoin Cash - Cara Memulai
Karena Anda sudah paham apa itu penambangan, termasuk poin teknisnya seperti hashrate, Anda dapat memulai penambangan Bitcoin Cash Anda sendiri. Jika tertarik menambang melalui ASIC, baik sebagai penambang mandiri atau bergabung dalam kumpulan (pool), Anda harus tahu rig mana yang paling cocok untuk Anda.
Perangkat Keras Penambangan Bitcoin Cash Terbaik
Saat memilih perangkat keras untuk menambang Bitcoin Cash, Anda harus mencoba mesin yang paling kuat karena peluang keberhasilannya dalam menemukan blok dan mendapatkan hadiah lebih besar. Namun, ada faktor lain seperti modal awal, alat pendinginan, dan tarif listrik yang harus Anda pertimbangkan. Berikut adalah beberapa mesin penambangan yang mungkin menarik bagi Anda.
Untuk pemula yang belum siap untuk berinvestasi besar-besaran, Anda bisa mengecek Avalon6, dengan harga sekitar $650 di Amazon. Mesin ini tidak terlalu kuat dibandingkan dengan yang lain di pasar, memompa 3,5 Th/s dan mengkonsumsi listrik 1kW setiap jam.
Jika Avalon6 kurang cocok untuk Anda, Anda bisa melihat DragonMint T1. Ini adalah ASIC yang lebih modern yang dapat memberi hingga 16 Th/s tapi listriknya lebih boros. DragonMint T1 ini mesin mahal dan berdaya 4,5x di atas Avalon6. Artinya, biayanya bakal hampir tiga setengah kali lipat, dengan harga $2767 di pasaran. Mesin ini jauh lebih diminati. Namiun Anda mungkin harus mengantri untuk membelinya karena daftar waiting-listnya sudah panjang.
Anda bisa habis-habisan di rig penambangan dengan membeli Antminer S19 Pro, mungkin ASIC penambangan Bitcoin Cash yang paling kuat. Raksasa hashrate ini menghasilkan 110 Th/s. Kekuatan yang lebih tinggi hadir dengan harga yang lebih tinggi, yaitu S19 Pro seharga $3770.
Masih banyak mesin penambangan lain di pasaran. Anda dapat melihat hashrate dan konsumsi energinya. Gunakan kalkulator penambangan yang bagus (banyak tersedia secara online gratis) untuk memasukkan data termasuk tarif utilitas Anda untuk mengetahui mesin mana yang paling berpeluang memberi Anda keuntungan.
Biaya Lain yang Perlu Dipertimbangkan
Ada sejumlah biaya yang terkait dengan penambang ASIC. Pertama dan terpenting, Anda harus tahu bahwa mesin seperti ini dijual sebagai unit yang berdiri sendiri dan banyak yang bahkan tidak dilengkapi dengan catu daya. Catu daya S1 Pro dapat menambah modal Anda hingga $150.
Lokasi Anda adalah faktor penting lainnya. Pertama yang harus Anda periksa adalah berapa harga tagihan dari PLN Anda. Negara-negara Barat cenderung lebih tinggi dan lokasi seperti Cina memiliki tingkat terendah. Kedua, penyimpanan dan pendinginan ikut berperan. Daerah perkotaan lebih hangat, berarti kebutuhan pendinginan lebih banyak. Iklim yang lebih dingin dapat membantu mengurangi biaya ini. Namun, sekali lagi, ini dapat ditutupi dengan membeli mesin yang lebih besar yang memiliki kipas yang lebih berat.
Kemungkinan besar Anda bakal bergabung dengan mining pool, jadi periksa juga lokasi mereka. Karena lebih murah, mereka akan memengaruhi kontribusi penambangan Anda dan memberi bayaran yang lebih tinggi.
Mulai Menambang!
Setelah semua perangkat keras disiapkan, Anda dapat langsung mulai menambang. Yang Anda butuhkan sekarang adalah dompet Bitcoin Cash untuk menyimpan hadiah dan perangkat lunak yang diperlukan untuk menjalankan mesinnya. Bitcoin Cash menggunakan enkripsi SHA-256 yang sama dengan kode Bitcoin aslinya dan karenanya, Anda dapat menggunakan perangkat lunak penambangan apa pun yang dirancang untuk itu.
BTCMiner adalah pilihan yang sangat populer, mungkin karena bebas lisensi. Hadir dengan interface USB dan mudah diatur. CGMiner juga merupakan perangkat lunak penambangan yang disukai. Hadir dengan beberapa fitur canggih seperti pemantauan jarak jauh, Anda dapat mengontrol perangkat Anda dari mana saja. Jika Anda adalah pengguna Apple, Anda harus melirik RPC Miner, yang mendukung iOS.
Jika Anda tertarik dengan mining pool, ada beberapa. BTC.com, F2Pool, ViaBTC, dan Bitcoin.com adalah beberapa pool BCH terbesar. Beberapa dari mereka bahkan mengizinkan penambangan multi-koin sehingga Anda bisa mendapatkan kripto lain saat bergabung.
Solusi/Layanan Pertambangan
Kekuatan desentralisasi juga berarti interkonektivitas dan telah lama dieksploitasi oleh para penambang. Exa hashrate BCH menunjukkan bahwa Anda mungkin tidak akan pernah mendapat untung jika mesin penambangan Anda cuma sedikit. Solusi terbaik saat ini adalah mengumpulkan dan menyatukan kekuatan komputasi, karenanya dinamakan pool mining.
Kekuatan gabungan membantu Anda mendapatkan hadiah karena hashrate yang lebih tinggi memberi peluang yang lebih besar untuk menambang satu blok dengan sukses. Namun, karena Anda hanya menyumbang sebagian dari kekuatan, hadiah Anda akan jauh lebih sedikit, meskipun lebih teratur. Ada tiga cara mining pool menentukan hadiah peserta:
- Pay Per Share (PPS): Metode yang paling mudah, pembayaran takan dijamin tetap berdasarkan kontribusi rig Anda, terlepas dari apakah blok berhasil ditambang atau tidak. Anda akan memiliki aliran pendapatan yang stabil, tapi menghilangkan bagian Anda dari hadiah blok.
- Full Pay Per Share (FPPS): di FPPS, Anda dijamin mendapatkan pembayaran konstan seperti rekan PPS-nya, namun lebih rendah. Ini dikompensasikan dari semua biaya transaksi yang diperoleh pool. Hadiah blok masih bukan menjadi bagian dari paket ini.
- Pay Per Last N Shares (PPLNS): Sistem pembayaran dengan risiko yang jauh lebih tinggi, PPLNS tidak menawarkan pembayaran tetap atau pembagian biaya transaksi. Hanya hadiah blok yang sebenarnya yang dibagikan dengan peserta. Risiko yang lebih tinggi diimbangi dengan kemungkinan bayaran yang lebih besar.
Setelah menentukan pool mana yang ingin diikuti, Anda cukup mengunjungi situs web mereka dan mendaftar. Anda akan diinstruksikan cara menghubungkan perangkat lunak penambangan Anda dengan pool.
Bagi yang ingin menambang namun merasa modal awal untuk memiliki dan menjalankan penambang ASIC di luar anggaran, mereka memiliki pilihan lain: cloud mining. Dalam penambangan cloud, Anda menyewakan daya komputasi dari orang atau grup lain, membayar bulanan (atau mingguan/harian). Anda membeli kontrak untuk jangka waktu yang telah ditentukan dan pemilik ASIC bakal melakukan penambangan untuk Anda. Kontrak mencakup semua hak yang diperlukan dan akses ke hadiah yang mungkin Anda harapkan. Satu nasihat: cloud mining biasanya memiliki pasal di mana penyedia hash dapat mengakhiri kontrak jika dirasa tepat bagi mereka, jadi tetap awasi.
Bitcoin.com, selain pool mining, juga menawarkan paket cloud mining yang berbeda. Paket entry-level akan dikenakan biaya hampir $140 per tahun dengan tarif 2 Th/s dengan perkiraan pengembalian $197,44. Paket terbesar mereka berharga hampir $2.100, yang menawarkan 30 Th/s selama setahun dan pengembalian hampir $2360.
IQ Mining saat ini menawarkan paket terbesar dari semuanya, kontrak Diamond mendedikasikan petahash lengkap per detik untuk Anda, dengan biaya $76.050 per tahun dan memberi Anda $98.570 sebagai bayaran.
Di mana Koin Disimpan Setelah Ditambang?
Cryptocurrency membutuhkan dompet dan begitu juga BCH yang Anda peroleh. Ada berbagai jenis dompet cryptocurrency yang dapat Anda gunakan, masing-masing dengan kelebihan dan kekurangannya sendiri.
Menggunakan dompet yang aman dan bereputasi baik merupakan inti dari setiap operasi penambangan, karena pelanggaran keamanan dapat merugikan seluruh investasi Anda. Berikut daftar dompet Bitcoin Cash terbaik yang dapat Anda gunakan.